Rukun Ngopi Ada 5 Loh, Mau Tahu?

Coday-Rukun ngopi berarti susunan dasar ritual ngopi. Apabila susunan dasar ini tidak dilaksanakan satu saja, maka ritual ngopi tidak sah dan ritual ngopi tidak diterima oleh sang pencipta pohon kopi dan tentunya tidak akan mendapatkan surga. Daripada sia-sia, sudah jungkir-balik demi ngopi, tapi ritual ngopi tidak diterima, mending melaksanakan semua rukun ngopi. Toh semua ada manfaatnya bagi kita sebagai penikmat kopi.

Kita sebagai pecinta kopi wajib bersyukur, biji kopi sudah diciptakan. Ekspresi syukur yang paling mudah adalah dengan melaksanakan 5 rukun ngopi. Ketika kita sudah bersyukur dan melaksanakan 5 rukun ngopi, maka sang pencipta pohon kopi akan memberikan tambahan kenikmatan. Tambahan kenikmatan tersebut datang dari penjuru yang tidak disangka-sangka dan kenikmatan tersebut terus bertambah.

Kita bisa melaksanakan ritual ngopi sendiri atau berjamaah. Kalau ngopi sendiri kurang nikmat tidak ada teman ngobrol, lalu tidak ada ruang untuk membangun persaudaraan. Paling enak, ngopinya berjamaah.  Ada hal yang bisa dipetik yaitu proses  membangun persaudaraan. Ketika persaudaraan terbangun lewat ritual ngopi, maka akan hadir tolong menolong.  Jadi pahala dan manfaat ngopi berjamaah, jauh lebih tinggi dibanding  ngopi sendiri.

Jenis kopi yan dinikmati dibebaskan sesuai pilihan hati. Boleh minum single origin atau blend. Boleh milih espresso atau manual brew. Semua bebas pilih sesuai kehendak hati, yang penting adalah kedamaian saat minum kopi. Jangan sampai saat beda pilihan kopi, terus pecah dan membuat sempalan-sempalan dan saling meremehkan. Penikmat single origin meremehkan kelompok blend atau sebaliknya. Pemeluk espresso tidak boleh memaksa kelompok manual brew ikut memeluk espresso, dan sebaliknya.

Baca Juga  Minum Kopi Ini Adalah Syarat Untuk Awet Muda dan Panjang Umur

Saat saling meremehkan dan saling memaksa, maka pencipta kopi tidak akan menurunkan Surga, yang ada malah gerah. Nah surga akan turun ke bumi, saat penikmat kopi bisa rukun menikmati kopi dengan pilihan dan keyakinan hati masing-masing.

Nah, berikut adalah 5 rukun ngopi yang wajib kita laksanakan, agar Tuhan mengirimkan surga ke dalam hati kita.

Rukun Pertama, Niat Nyruput Kopi

Rukun yang pertama adalah niat dalam hati untuk menikmati kopi. Tanpa niat nyruput kopi, maka kita tidak akan bisa menikmati kopi dengan hati yang tenang. Niat harus madep, mantep, dan mancep, agar bisa meraih puncak kenikmatan kopi.  Niat diucapkan dalam hati sambil memegang cangkir.  Resapi niatnya dan nikmati sruputan pertama.

Rukun kedua, Isap Rokok

Setelah niat nyruput kopi dan menikmati sruputan pertama, letakkan cangkir di depan meja. Masuk ke rukun ke dua, keluarkan bungkus rokok, ambil satu batang, dan keluarkan korek. Kalau sudah siap, cress,cress,cress nyalakan rokok, dan isap pelan-pelan.

Baca Juga  Proses Alami Biji Kopi pada Tahapan Drying Beds

Rukun Ketiga, Baca Buku dan Resapi Maknanya

Rukun ketiga ialah baca buku dan meresapi maknanya. Ngopi akan tambah khusyuk, saat kita bisa meresapi nilai-nilai yang terkandung dalam buku yang kita baca.  Barang siapa mengisap rokoknya, menyruput kopinya, dan membaca bukunya, kelak surga tempatnya.

Rukun Keempat, Perut Tidak Boleh Lapar

Rukun yang keempat sangat fundamental. Bila kita tidak bisa mencapai rukun keempat, maka rukun pertama, kedua, ketiga, dan kelima tidak akan bisa dikerjakan. Saat lapar, mana mungkin bisa pergi ke warung kopi, beli makan saja tidak punya. Barang siapa lapar, niscaya akan sengsara.

Rukun kelima,  Berkumpulah Bersama Orang yang Ngopi

Output ngopi berjamaah adalah memunculkan persaudaran.  Pahala berkumpul bersama orang yang ngopi bukan pahala nominal macam 27 derajat, tapi pahala yang melahirkan rasa saling tolong menolong.

Semoga kita bisa berkumpul bersama orang-orang yang sedang ngopi , sehingga Tuhan pencipta kopi menurunkan kedamaian ke dalam hati kita. Yuk angkat Cangkir.

Leave a Comment

Your email address will not be published.